Thursday, August 12, 2010

Kesamaan

Sifat ingi sama selalu dimiliki oleh setiap orang. Memang terkadang tidak nyaman jika anda tidak sama dengan yang lain. Misalnya jika anda berada di lingkungan yang semua agamanya berbeda dengan anda. Anda mungkin merasa tidak nyaman. Pasti lebih nyaman jika semua agamanya sama dengan anda.

Ada seorang anak kecil yang masih TK. Suatu hari pembantunya salah mengenakan seragam ke anak tersebut, sehingga sampai di sekolah seragam si anak berbeda dengan seragam teman-temannya. Si anak tentunya merasa tidak nyaman.

Dari enam kebutuhan manusia modern ini, sifat kesamaan selalu dimiliki oleh setiap orang. Hanya saja setiap orang berbeda-beda kadarnya. Orang yang dominan pada sifat kesamaan ini cenderung lebih suka bersama-sama teman-temannya. Kalau makan maunya bersama-sama, kalau bepergian lebih suka ada yang menemani. Dia tidak suka pergi sendirian. Orang ini juga suka mengutamakan keluarga.

Jika sifat ini dominan pada anda, berhati-hatilah memilih teman. Teman anda sangat mempengaruhi kehidupan anda. Jika teman-teman anda merokok, kemungkinan andapun akan ikut merokok. Berbeda dengan sifat unggul, jika teman-temannya merokok, dia mungkin malah tidak merokok, akan tetapi jika teman-temannya tidak merokok, dia malah ingin merokok.

Jika anda mengajak seseorang melakukan sesuatu, atau menjual barang kepada seseorang, dan anda tahu sifat orang tersebut dominan di sifat kesamaan ini, anda bisa mengaitkan dengan kesamaan, apakah dengan keluarga, apakah ada artis yang memakai produk anda, dan sebagainya.

No comments:

Post a Comment