Monday, September 10, 2012

Pria Dan Wanita



Lebih Cerdas Mana Pria dan Wanita?

Jika anda mendapatkan pertanyaan seperti itu, apa jawaban anda? Sebenarnya wanita lebih cerdas dibandingkan dengan pria. Biasanya di SD, yang mendapatkan nilai bagus adalah para wanita. Akan tetapi ketika mulai masuk SMP, apalagi SMA kondisinya cenderung terbalik, yang nilainya paling bagus adalah pria. Lho, jadi siapa yang lebih cerdas?

Pria cenderung lebih fokus. Wanita bisa berpikir banyak hal sekaligus. Jika beberapa anak mengadukan sesuatu ke ayahnya, sang papa pasti meminta satu demi satu dulu, sementara wanita bisa langsung meneima semuanya. Wanita, bisa mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus, mengasuh anak sambil menyeterika dan membaca koran plus memarahi pembantu. Laki-laki tidak bisa melakukan seperti itu.


Jika seorang ayah pergi ke mall sambil membawa 5 anaknya, pulang tinggal 3. Sudah begitu sang ayah tidak bisa belanja satu barangpun. Sang ayah boleh dikatakan tidak bisa mengontrol anak-anaknya. Jika seorang wanita membawa 5 anak ke mall, dia bisa pulang membawa banyak belanjaan dan anaknya menjadi 7. Lho kok bisa 7 ? Iya, 2 anak tetangganya yang hilang dibawa juga.

Ketika wanita belanja di mall 5 jam, rasanya masih 1 jam. Ketika pria belanja di mall 1 jam, rasanya sudah 5 jam.

Tapi kenapa ketika mulai dewasa prestasi pria bisa mengalahkan wanita ? Karena ada kecenderungan jika perempuan mulai dewasa, maka dia cenderung menggantungkan masalahnya pada pria, misalnya jika seorang wanita mau masuk mobil, terkadang pintunya harus dibukakan oleh pria. Apakah wanita tidak bisa membuka pintu sendiri? Jawabannya adalah bisa. Tapi entah kenapa dia memilih dibukakan oleh pria.

Ketika di rumah, lampu neon rusak, siapa yang mengganti dengan yang baru? Tentu saja pria. Apakah wanita tidak bisa mengganti ? Sebenarnya tentu saja bisa. Akan tetapi selalu saja itu dikerjakan oleh pria. Jika suami pergi keluar kota selama seminggu, dan lampu neon rusak, apakah wanita bisa mengganti ? Tentu saja akhirnya wanita yang mengganti, dan ternyata wanita juga bisa. Kenapa ketika ada suaminya dia tidak bisa ? Mungkin karena "wedi lek ketok kathoke". ha ha ha.

Tapi seperti itulah wahai wanita, kalau anda ingin kecerdasan anda makasimal, jangan terlalu manja, tapi usahakan anda bisa mandiri. Tapi tolong, anda tetap harus feminin di depan suami anda.

No comments:

Post a Comment